7 Daftar Cincin Kawin Mewah dan Termahal Di Dunia

Testimoni Cincin Kawin Kotagede Jewellery 43

Cincin merupakan salah satu perhiasan yang paling banyak diminati oleh orang, salah satunya memiliki peran yang sangat penting untuk simbol pernikahan. Oleh karena itu, banyak orang berlomba untuk memberikan cincin kawin mewah di acara pernikahan mereka.

Setiap pasangan pasti menginginkan cincin pernikahan tersebut dapat digunakan sekali seumur hidup. Oleh karena itu, banyak orang memilih cincin termahal dan desain yang unik namun juga tidak mengesampingkan kenyamanan.

7 Daftar Cincin Kawin Mewah untuk Pernikahan

Semakin unik desain cincin kawin biasanya akan dijual dengan lebih mahal. Namun, bukan hanya sekedar desainnya saja yang unik namun faktor lain juga menjadi pertimbangan cincin tersebut dijual dengan harga fantastis.

Cincin dengan nilai jual tinggi biasanya bertahtakan berlian sehingga wajar saja jika cincin termahal dijual hingga ratusan bahkan milyaran rupiah. Oleh karena itu, kualitas, desain yang unik serta material yang langka menjadi faktor penting kenapa cincin kawin mahal.

Berikut deretan cincin termahal yang akan membuat Anda tercengang ketika melihatnya:

1. Cincin Mega Mendung Batik

Cincin-Kawin-Tunangan-Batik-Mega-Mendung-PTD0451YG

Cincin dengan berlian berwarna merah ini memang sangat cocok untuk tunangan maupun cincin pernikahan. Bahan cincin ini menggunakan platidium dan emas putih yang menambah kesan mewah. Sangat cocok untuk pasangan yang ingin membuat kesan semakin sakral di acara pernikahan.

Hal yang menarik dari cincin ini adalah adanya ukiran batik dengan motif ‘Mega Mendung’. Seperti yang diketahui bahwa motif mega mendung melekat pada daerah pesisiran dan memiliki filosofi bermakna sabar.

2. Cincin Kawin Mewah Platidium Emas Putih

Cincin-Kawin-Tunangan-Platidium-Emas-Putih-PTD0441WG

 

Cincin dengan kilauan permata yang membuat siapa saja yang memakainya semakin elegan. Berlian putih yang bersinar tertata rapi dan memberikan kesan mewah. Ditambah dengan bahan yang digunakan adalah emas putih dan platidium.

Cincin ini didesain adanya garis yang membelah dan pada setiap sisi tertata berlian setengah lingkaran yang indah.

3. Cincin Platidium Emas Putih PTD0273WG

Cincin-Kawin-Tunangan-Platidium-Emas-Putih-PTD0273WG

 

Selain cincin diatas, cincin permata ini memiliki desain yang artistik dengan berlian besar untuk menghias jari manis pasangan perempuan Anda. Cincin tersebut terbuat dari platidium dan emas putih yang dikenal dengan kilaunya yang indah.

Pasangan yang menggunakan cincin ini akan terkesan elegan dan anggun sehingga sangat cocok untuk digunakan sebagai cincin pernikahan.

4. Cincin Platidium Emas Kuning PTD00298YG

Cincin-Kawin-Tunangan-Platidium-Emas-Kuning-PTD0298YG

Cincin platidium emas putih PTD00298YG juga menjadi salah satu cincin yang sangat direkomendasikan untuk cincin pernikahan. Berlian kecil pada cincin ini justru memberikan kesan menawan dan elegan.

Platidium yang disematkan antara bahan emas kuning justru terkesan ekslusif. Oleh karenanya, perpaduan dua bahan tersebut sangat apik untuk cincin pernikahan.

5. Cincin Motif Z and Heart-Shape

Cincin Kawin Tunangan Platidium Emas Kuning Z & Heart Shape Diamond PTD0485YG

Jika Anda ingin cincin kawin mewah yang unik namun terkesan mahal dan elegan maka bisa menggunakan cincin dengan motif Z dan Heart-shape ini. Berlian motif hati dan berbaris potongan berlian yang ditata rapi membuat cincin ini semakin terlihat ekslusif.

 

Motif heart-shape semakin mencolok karena disematkan pada emas kuning yang memiliki kilau yang terang. Sedangkan untuk motif Z, berlian tertata rapi di lekukan motif Z yang membuat cincin ini terkesan lebih elegan.

6. Cincin Platidium Emas PTD0460WG

Cincin-Kawin-Tunangan-Platidium-Emas-Couple-PTD0460WG

Simpel tapi elegan, ini lah yang ditampilan pada cincin tersebut. Selain itu, corak garis horisontal dan vertikal pada cincin tersebut memberikan kesan elegan ketika disematkan ke jari Anda. Kesan elegan ini semakin mencolok ketika cincin diberikan sentuhan berlian mungil di samping garis vertikal.

Menggunakan platidium dan emas putih menambah cincin tersebut terkesan lebih eksklusif karena mengeluarkan kilau yang indah.

7. Cincin Sapphire Blue

Cincin Kawin Tunangan Platidium Emas Kuning Blue Sapphire PTD0495YG

Apakah Anda menyukai cincin dengan batu berlian berwarna biru safir? Cincin pernikahan ini bisa menjadi salah satu rekomendasi yang epik. Sebab, cincin untuk pasangan perempuan menggunakan warna biru safir yang berkilau indah.

Cincin batu safir tersebut semakin menawan karena disematkan di antara bahan emas yang dikenal memiliki tampilan yang ekslusif.

Dari sekian model cincin mewah diatas, manakah yang sesuai dengan selera Anda? Setiap orang pasti ingin memberikan pasangannya sebuah cincin pernikahan yang terbaik. 7 model cincin diatas bisa menjadi rekomendasi cincin terbaik untuk disematkan di jari pasangan Anda.

Tips Memilih Cincin Kawin Mewah Agar Pasangan Bahagia

Apakah Anda salah satu orang yang ingin membahagiakan calon pasangan dengan cincin bertahtakan berlian? Beberapa nama cincin berlian di atas dapat menjadi referensi dalam memilih desain cincin dengan berlian terbaik.

Namun, sebelum Anda memilih cincin kawin untuk pasangan Anda saat menikah maka perhatikan hal berikut ini:

1.  Sesuaikan Anggaran

Tidak ingin biaya membengkak karena tidak mempertimbangkan ketika akan memilih cincin, bukan? Alangkah baiknya untuk menyiapkan anggaran sekitar 3% dari biaya pernikahan Anda. Dengan demikian Anda akan mendapatkan cincin yang sesuai.

Pilih cincin dengan desain yang unik namun tetap elegan dan berkelas sehingga ketika dipakaikan ke pasangan Anda terkesan eksklusif. Meskipun cincin tersebut sebenarnya tidak terlalu mahal namun karena desainnya yang unik membuat cincin tersebut terkesan mewah.

2.  Tentukan Bahan yang Digunakan Pada Cincin

Perlu Anda ketahui bahwa cincin pernikahan tidak hanya terbuat dari emas saja melainkan terdapat material lain yang juga memberikan kesan eksklusif pada cincin. Diantaranya cincin tersebut yakni cincin dari emas kuning, emas putih, perak, palladium, platinum, titanium, rose gold dan zirconium hitam.

Cincin dari bahan logam di atas memiliki harga yang berbeda-beda sehingga pastikan anggaran Anda sesuai dengan bahan cincin yang akan digunakan.

3. Desain Cincin Kawin Mewah

Banyak orang membuat desain cincin yang unik dan khas sehingga membuat cincin tersebut sangat istimewa. Tentu saja desain yang unik akan membuat pasangan merasa istimewa dan bahagia. Oleh karena itu, tidak sedikit pasangan juga menyematkan inisial nama mereka pada cincin tersebut.

Sebelum Anda ke toko cincin, sebaiknya cari referensi desain cincin yang akan digunakan bersama pasangan. Sehingga cincin tersebut sesuai dengan impian dari kedua belah pihak pasangan.

4. Pilih Toko Cincin yang Terpercaya

Ketika Anda sudah memiliki desain cincin dan dana untuk membuat cincin maka langkah selanjutnya adalah ke toko cincin. Alangkah baiknya untuk memilih referensi toko cincin yang direkomendasikan dan sudah terpercaya.

Anda dapat survei dan menanyakan keunggulan serta dokumen yang menunjang toko tersebut dapat dipercaya. Apabila cincin tersebut menyediakan pemesanan secara online maka pertimbangkan dengan matang.

Lihat kembali ulasan dari customer tentang toko cincin tersebut agar terhindar dari penipuan. Anda juga dapat berkunjung ke toko offline apabila masih satu daerah dengan Anda. Hal ini bertujuan untuk mengantisipasi adanya tindakan yang tidak diinginkan.

Apakah Anda sudah memiliki anggaran biaya untuk membeli cincin? Apakah desain cincin sudah Anda tentukan bersama pasangan? Anda dapat memilih cincin kawin mewah di Kotagede Jewellery yang beralamatkan di Jalan Palagan No.km 7, RT.13/RW.35, Jongkang, Sariharjo, Kec. Ngaglik, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55581 dengan nomor telpon 0877-7172-2000.

 

Customer Service
Halo, selamat datang di Kotagede Jewellery. Apakah ada yang bisa saya bantu?