Ini Dia Beberapa Kemuliaan Seorang Istri, Yakin Nggak Mau?

Kemuliaan seorang istri – Sudah selayaknya, manusia mengalami beragam proses dalam kehidupannya. Termasuk soal naiknya status peran dalam kehidupan. Dari mulai anak-remaja-dewasa-istri/suami hingga menjadi orang tua. Salah satu peran besar yang akan dihadapi manusia dalah peran suami istri.

Ya, sebagai mana kodratnya, sudah pasti manusia akan menjalankan peran ini. Bukan hanya untuk memenuhi kodratnya dan membahagiakan diri dengan kehidupan baru saja, ternyata gelar status dalam berumah tangga memiliki keutamaan sendiri loh. Diantara kemuliaan seorang istri tersebut diantaranya adalah :

Dapat masuk surga dari pintu mana saja

Kemuliaan seorang wanita salah satunya adalah dapat masuk melalui pintu mana saja yang dipilih. Syaratnya apa saja? cek hadist berikut ini ya :

minenews.net

Menyempurnakan separuh agama

wehearit.com via id.pinterest.com

Apabila seseorang menikah, maka ia telah menyempurnakan separuh agamanya. Karenanya, bertakwalah pada Allah pada separuh yang lainnya.” (HR. Al Baihaqi dalam Syu’abul Iman. Dishahihkan oleh Syaikh Al Albani dalam As Silsilah Ash Shahihah no.625)
Menikah dapat menyempurnakan agama seseorang. Nggak heran kan kalau nilainya sampai separuh atau 50% karena cobaan dan nilai pahalanya sudah pasti besar, belum lagi lama waktu berlangsungnya. Jadi, kamu sudah menikah atau belum nih?

Beibadah sepanjang waktu

keistimewaaan istri

Pernikahan tidak akan berakhir dalam hitungan jam atau menit saja, perikahan adalah ibadah yang masa pelaksanaannya, paling lama dibanding ibadah lainnya. Dengan berumah tangga, selama rumah tangga itu dijaga, maka hal baik apapun yang dikerjakan oleh suami istri akan bernilai pahala.

Hamilnya dapat pahala

kemuliaan seorang istri
fashion lover via id.pinterest.com

Kemuliaan dan keistimewaan tersendiri. Salah satunya adalah pahala sholatnya lebih utama dibanding wanita yang tidak hamil, malaikat akan bertasbih dan beristighfar untuknya dan masih banyak lagi keutamaan wanita hamil lainnya.
“Wahai Fatimah, apabila wanita mengandung, malaikat memohonkan ampunan baginya, dan Allah menetapkan baginya setiap hari seribu kebaikan serta melebur seribu kejelekan. Ketika wanita merasa sakit akan melahirkan, Allah menetapkan pahala baginya sama dengan pahala para pejuang di jalan Allah. Jika dia melahirkan kandungannya, bersihlah dosa-dosanya seperti ketika dia dilahirkan dari kandungan ibunya. Bila meninggal ketika melahirkan, dia (wanita hamil) tidak akan membawa dosa sedikit pun. Di dalam kubur akan mendapatkan taman indah yang merupakan bagian dari taman surga. Allah memberikan pahala kepadanya sama dengan pahalah seribu orang yang melaksanakan ibadah haji dan umrah, dan seribu malaikat memohonkan ampunan baginya hingga hari Kiamat”.
Satu hal yang jadi tujuan adanya pernikahan adalah meneruskan keturunan. Saat seorang wanita hamil, maka para malaikat akan berdzikir untuknya. Maka, adakah kehinaan seorang wanita saat ia mengandung keturunannya? Sungguh sangat banyak bukan kemuliaan seorang istri sekaligus ibu?

Jadi, bagaimana. Setelah tau keutamaan menjadi seorang istri dan berbagai peran besarnya, makin mantap bukan untuk segera punya gelar ini? Semoga dilancarkan ya niat baiknya.

Customer Service
Halo, selamat datang di Kotagede Jewellery. Apakah ada yang bisa saya bantu?